Junius Nayoan, S.Th, M.Th

Junius Nayoan, S.Th, M.Th

Dosen
Pendidikan:

S1 Teologi di STT Bethel Indonesia Jakarta
S2 Teologi di STT Ekumene Jakarta

Bidang Ajar / Keahlian

Kristologi
Apologetika

Biodata

Nama lengkap dan gelar : Junius Michael Najoan, M.Th
Email : junius.najoan@sttekumene.ac.id

Biografi

Junius Michael Najoan lahir di Jakarta pada tanggal 9 Juni 1974, sebagai anak kedua dari empat bersaudara. Memiliki hobby bermain gitar dan pernah menyelesaikan Jazz Course level IV di YASMI Music Jakarta di tahun 1992. Junius menyelesaikan studi S1 di Seminari Bethel Jakarta tahun 1998, dan diwisuda sebagai sarjana teologi pada tahun 2000. Pada tahun 2020 Ia menyelesaikan studi paska sarjana untuk gelar Magister Teologi di STT Ekumene Jakarta dan saat ini sedang menyelesaikan tugas akhir Disertasi untuk gelar Doktor Teologi juga di STT Ekumene Jakarta.
Pada tahun 2019 mulai mengajar di STT Ekumene Jakarta sebagai asisten dosen di mata kuliah Pengantar Teologi Sistematika. Tahun berikutnya menjadi dosen tetap dan mengampu beberapa mata kuliah seperti Teologi Sistematika 1 & 2, Logika Filsafat, Apologetika, Teologi Kontemporer, Teologi Kontekstual, Spiritualitas Kristen dan Kristologi. Ia juga aktif mengajar ekstrakurikuler sebagai Senior Teacher untuk Guitar Club di STT Ekumene Jakarta. Selain itu ia juga telah mengadakan Seminar Teologi dan Musik Gereja di beberapa tempat, seperti Banyuwangi, Bali (Jembrana dan Singaraja), Ponorogo, Magetan dan beberapa kota lainnya.